Bulan Nararya


Judul : Bulan Nararya
Penulis : Sinta Yudisia
Penerbit : Indiva Media Kreasi
Tebal Buku : 256 Halaman


ISBN : 9786021614334
Rating : 4 dari 5



Buku apik sarat akan kajian psikologi, membahas tentang kejiwaan, skizofrenia, dan hal-hal yang dekat dengan profesi psikolog.

Awalnya baca buku ini karena tertarik dengan hal-hal berbau psikologi, terus ngintip rating sama review-an di goodreads, eh ternyata beli. Dan ceritanya? Menarik sekali. Gaya penulisan enak, mengalir, twistnya dapat. Terlebih lagi, setelah baca novel ini, jadi memperkaya ilmu tentang dunia psikologi.


Nararya atau Rara, seorang terapis di salah satu tempat terapi kejiwaan di Surabaya. Di tempatnya bekerja, ada tiga orang klien yang cukup dekat dengannya. Yang pertama Yudhistira, penderita skizofrenia. Hidupnya sejak kecil penuh dengan tekanan. Selalu mendapat intervensi dari keluarga besar,

Lalu ada Pak Bulan, seorang klien yang terkesan misterius, namun kata-katanya terkadang menyentuh hati Rara tanpa disengaja.

Ada pula anak kecil, bernama Sania. Kehidupan sebelum diselamatkan begitu mengenaskan, mengalami trauma. Selain itu, anak kecil ini sedang mengalami masa pubertasnya. Bagaimana dia bisa melalui semua itu, juga menyembuhkan penyakit yang dideritanya.

Selain menangani kliennya, Rara memiliki permasalahan hidup yang bisa dibilang pelik. Berpisah dari suaminya, dan ternyata, suaminya kemudian menikah dengan temannya sendiri. Rara pun mengalami halusinasi yang masih menjadi misteri. Hal-hal berkaitan dengan halusinasinya itu cukup mengganggu pikirannya, seolah dirinya dibenturkan dengan pergulatan batin yang dialami sendiri, sementara dia pun harus menangai pasiennya. Terutama Yudhistira, yang seolah mendapatkan perlakuan spesial darinya, karena Rara bermaksud menyembuhkan pria itu dengan metode yang termasuk baru dan tidak seperti yang diterapkan di kliniknya saat itu.


0 komentar:

Post a Comment

Recent Quotes

"Suatu ketika, kehidupanmu lebih berkisar soal warisanmu kepada anak-anakmu, dibanding apa pun." ~ Dawai-Dawai Ajaib Frankie Presto

Setting

Indonesia (40) Amerika (17) Inggris (11) Jepang (5) Perancis (4) Norwegia (3) Spanyol (3) Belanda (2) Irlandia (2) Korea (2) Saudi Arabia (2) Yunani (2) Australia (1) Fiji (1) Italia (1) Mesir (1) Persia (1) Swedia (1) Switzerland (1) Uruguay (1) Yugoslavia (1)

Authors

Jostein Gaarder (7) Paulo Coelho (6) Mitch Albom (4) Sabrina Jeffries (4) Ziggy Zezsyazeoviennazabrizkie (4) Colleen Hoover (3) Ilana Tan (3) John Green (3) Prisca Primasari (3) Annisa Ihsani (2) Cecelia Ahern (2) John Grisham (2) Miranda Malonka (2) Seplia (2) Sibel Eraslan (2) Suarcani (2) Adara Kirana (1) Adityayoga & Zinnia (1) Ainun Nufus (1) Aiu Ahra (1) Akiyoshi Rikako (1) Alice Clayton (1) Alicia Lidwina (1) Anggun Prameswari (1) Anna Anderson (1) Asri Tahir (1) Astrid Zeng (1) Ayu Utami (1) Charles Dickens (1) Christina Tirta (1) David Levithan (1) Deasylawati (1) Dee Lestari (1) Desi Puspitasari (1) Dewi Kharisma Michellia (1) Dy Lunaly (1) Dya Ragil (1) Elvira Natali (1) Emily Bronte (1) Emma Grace (1) Erlin Natawiria (1) Esi Lahur (1) Fakhrisina Amalia (1) Ferdiriva Hamzah (1) Frances Hodgson Burnett (1) Fredrick Backman (1) G.R.R. Marten (1) Gina Gabrielle (1) Haqi Achmad (1) Harper Lee (1) Hendri F Isnaeni (1) Ifa Avianty (1) Ika Natassa (1) Ika Noorharini (1) Ika Vihara (1) Indah Hanaco (1) JK Rowling (1) James Dashner (1) John Steinbeck (1) Jonathan Stroud (1) Kang Abik (1) Katherine Rundell (1) Korrie Layun Rampan (1) Kristi Jo (1) Kyung Sook Shin (1) Lala Bohang (1) Laura Lee Guhrke (1) Lauren Myracle (1) Maggie Tiojakin (1) Marfuah Panji Astuti (1) Mario F Lawi (1) Mark Twain (1) Maureen Johnson (1) Mayang Aeni (1) Najib Mahfudz (1) Nicholas Sparks (1) Novellina (1) Okky Madasari (1) Orizuka (1) Peer Holm Jørgensen (1) Pelangi Tri Saki (1) Primadonna Angela (1) Puthut EA (1) Rachel Cohn (1) Rainbow Rowell (1) Ratih Kumala (1) Rio Haminoto. Gramata (1) Rio Johan (1) Shinta Yanirma (1) Silvarani (1) Sisimaya (1) Sue Monk Kidd (1) Sylvee Astri (1) Tasaro GK (1) Thomas Meehan (1) Tia Widiana (1) Trini (1) Vira Safitri (1) Voltaire (1) Winna Efendi (1) Yuni Tisna (1)