[Master Post] Islamic Translated Book Reading Challenge 2016 (IsTBRC)



Assalamualaikum...,

Hari ini saya menyatakan diri siap untuk mengikuti tantangan yang dibuat oleh Mbak Evyta di blognya (link menuju ke postingan asli). Kenapa saya ingin mengikuti tantangan ini? Mungkin alasannya sama dengan apa yang diutarakan oleh hostnya, bahwa saya pun ingin membabat habis timbunan buku agama Islam yang ada di rak buku yang sepertinya mulai berdebu. Membaca buku nonfiksi, apalagi kategori Islam, bisa dibilang tantangan yang berat. Dulu saya biasanya giat baca saat ada momen-momen tertentu seperti misalnya persiapan training. Tapi berhubung sudah jarang ngisi materi training (karena kesibukan huhuhu), jadinya kegiatan ini tergerus oleh aktivitas-aktivitas lainnya. (Bahkan membaca buku religi bergenre fiksi saja rasanya kok berat yaaa.... Duh banyak sekali godaannya). Yah, saya malah curhat, hehehe.

Oke, kembali ke tantangannya sendiri, ada beberapa aturan untuk challenge ini yaitu:

  1. Tantangan ini berlangsung dari 1 Januari 2016 – 31 Desember 2016. Jadi bagi yang sudah membaca buku Islam sesuai ketentuan sebelum postingan ini diterbitkan tetap boleh menyetorkan link reviewnya.
  2. Ketentuan buku yang dibaca adalah:
    1. Buku-buku agama Islam terjemahan, yaitu yang ditulis oleh penulis luar (bebas negara mana saja) dan diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia.
    2. Umumnya memang yang banyak diterjemahkan di Indonesia itu yang dari negara-negara Timur Tengah, Arab Saudi, India, bahkan Eropa, misalnya seperti penulis Ibnu Taimiyah, Ibnu Katsir, Syaikh Safiyurrahman al-Mubarakfuri, Syaikh Muhammad bin Utsaimin, dan lain sebagainya. Tidak harus terpaku pada penulis yang disebutkan tadi, bebas, yang penting terjemahan.
    3. Genre buku untuk saat ini hanya yang nonfiksi saja. Kategorinya bebas, boleh akidah, fikih, sejarah, motivasi, kisah dan hikmah, dll. Intinya bukan novel atau fiksi.
    4. Buku yang dibaca boleh buku cetak maupun dalam format e-book.
    5. Boleh baca ulang buku yang sudah pernah dibaca asalkan belum pernah menulis reviewnya.
  3. Membuat ulasan/review/resensi buku yang dibaca dan di-posting di media apa saja (bebas), boleh blog, note FB, review goodreads, tumblr, dll, asalkan postingan disetting untuk umum, sehingga yang bukan friend list tetap bisa melihat isinya.
  4. Bagi yang menggunakan blog, harus membuat master post yang menginformasikan bahwa Anda mengikuti reading challenge ini dan sertakan banner RC di atas berikut link ke postingan saya inisebagai hostnya.
  5. Setiap ulasan harus menyertakan info bahwa buku yang diulas tersebut diikut sertakan dalam Islamic Translated Book Reading Challenge 2016. Boleh juga mencantumkan link ke postingan master post Anda masing-masing (optional). Intinya supaya orang lain juga mengetahui info Islamic Translated Book Reading Challenge 2016 yang Anda ikuti. Syukur-syukur kalau mereka jadi ingin ikut juga.
  6. Like Facebook page Lensa Buku di https://www.facebook.com/lensabukuku/ atau follow twitter @lensabuku
  7. Mendaftarkan diri melalui formulir yang ada di postingan aslinya. Pendaftaran dibuka hingga 30 November 2016.
Ada hadiah menarik juga bagi yang memenangkan challenge ini yaitu:

In sya Allah reward akan dibagi menjadi 2 periode, yaitu periode semester pertama (Juni 2016) dan periode semester kedua (Desember 2016). Hadiahnya apa saja?
  1. Voucher buku Islam senilai Rp. 200.000 untuk pemenang pertama
  2. Voucher buku Islam senilai Rp. 150.000 untuk pemenang kedua
  3. Hadiah hiburan untuk pemenang ke-3, 4, dan 5, berupa masing-masing mendapat 1 buku Islam dari saya

Hadiah ini berlaku untuk masing-masing semester. Jadi tiap semester akan dipilih 5 pemenang yang berbeda. Untuk semester pertama akan dipilih dari keaktifan peserta mulai 1 Januari 2016 sampai akhir Juni 2016. Sedangkan untuk semester kedua akan dipilih dari keaktifan peserta mulai 1 Juli 2016 sampai 31 Desember 2016. Bisa jadi pemenang di semester pertama tidak sama dengan pemenang di semester kedua dan bisa jadi juga sama. Ini akan memberikan kesempatan yang sama bagi peserta yang ikut.


Penilaian pemenang didasarkan pada poin berikut:
  1. Jumlah buku yang dibaca dan diulas/review. Semakin banyak, semakin bagus. Ketebalan buku juga menjadi pertimbangan. Tentu tak sama antara membaca buku tipis dengan buku tebal/bantal hehe.
  2. Cara penulisan review. Review harus mencakup kesan kamu setelah membaca buku tersebut, kelebihan dan kekurangan (kalau ada) dari buku yang dibaca, serta ulas sedikit apa yang dibahas di dalam buku. Tidak harus memakai bahasa baku.
  3. Cantumkan data buku seperti judul aslinya, judul terjemahannya, penulis, penerjemah, penerbit, jumlah halaman dan lain-lain yang dirasa perlu.


Setiap selesai menulis review, setor link review bukunya di form yang ada di postingan asli milik host ya. Lalu share juga link ulasan tersebut ke salah satu media sosial seperti akun Facebook (dengan mention FP Lensa Buku) atau tweet ke twittermu dengan mention akun @lensabuku dan @evytaar (pilih salah satu saja) supaya bisa saya share atau tweet ulang. Jangan lupa cantumkan hashtag #IsTBRC16.

Ditunggu partisipasinya ya....

2 komentar:

  1. wehhh aku belum punya koleksi buku islam terjemahan banyak nih.. :3

    ReplyDelete
  2. Yuk mulai baca ;) seru lho, baca buku agama nggak hanya bermanfaat buat nambah ilmu di dunia saja :D

    ReplyDelete

Recent Quotes

"Suatu ketika, kehidupanmu lebih berkisar soal warisanmu kepada anak-anakmu, dibanding apa pun." ~ Dawai-Dawai Ajaib Frankie Presto

Setting

Indonesia (40) Amerika (17) Inggris (11) Jepang (5) Perancis (4) Norwegia (3) Spanyol (3) Belanda (2) Irlandia (2) Korea (2) Saudi Arabia (2) Yunani (2) Australia (1) Fiji (1) Italia (1) Mesir (1) Persia (1) Swedia (1) Switzerland (1) Uruguay (1) Yugoslavia (1)

Authors

Jostein Gaarder (7) Paulo Coelho (6) Mitch Albom (4) Sabrina Jeffries (4) Ziggy Zezsyazeoviennazabrizkie (4) Colleen Hoover (3) Ilana Tan (3) John Green (3) Prisca Primasari (3) Annisa Ihsani (2) Cecelia Ahern (2) John Grisham (2) Miranda Malonka (2) Seplia (2) Sibel Eraslan (2) Suarcani (2) Adara Kirana (1) Adityayoga & Zinnia (1) Ainun Nufus (1) Aiu Ahra (1) Akiyoshi Rikako (1) Alice Clayton (1) Alicia Lidwina (1) Anggun Prameswari (1) Anna Anderson (1) Asri Tahir (1) Astrid Zeng (1) Ayu Utami (1) Charles Dickens (1) Christina Tirta (1) David Levithan (1) Deasylawati (1) Dee Lestari (1) Desi Puspitasari (1) Dewi Kharisma Michellia (1) Dy Lunaly (1) Dya Ragil (1) Elvira Natali (1) Emily Bronte (1) Emma Grace (1) Erlin Natawiria (1) Esi Lahur (1) Fakhrisina Amalia (1) Ferdiriva Hamzah (1) Frances Hodgson Burnett (1) Fredrick Backman (1) G.R.R. Marten (1) Gina Gabrielle (1) Haqi Achmad (1) Harper Lee (1) Hendri F Isnaeni (1) Ifa Avianty (1) Ika Natassa (1) Ika Noorharini (1) Ika Vihara (1) Indah Hanaco (1) JK Rowling (1) James Dashner (1) John Steinbeck (1) Jonathan Stroud (1) Kang Abik (1) Katherine Rundell (1) Korrie Layun Rampan (1) Kristi Jo (1) Kyung Sook Shin (1) Lala Bohang (1) Laura Lee Guhrke (1) Lauren Myracle (1) Maggie Tiojakin (1) Marfuah Panji Astuti (1) Mario F Lawi (1) Mark Twain (1) Maureen Johnson (1) Mayang Aeni (1) Najib Mahfudz (1) Nicholas Sparks (1) Novellina (1) Okky Madasari (1) Orizuka (1) Peer Holm Jørgensen (1) Pelangi Tri Saki (1) Primadonna Angela (1) Puthut EA (1) Rachel Cohn (1) Rainbow Rowell (1) Ratih Kumala (1) Rio Haminoto. Gramata (1) Rio Johan (1) Shinta Yanirma (1) Silvarani (1) Sisimaya (1) Sue Monk Kidd (1) Sylvee Astri (1) Tasaro GK (1) Thomas Meehan (1) Tia Widiana (1) Trini (1) Vira Safitri (1) Voltaire (1) Winna Efendi (1) Yuni Tisna (1)