Saat membaca, saya biasanya sering menemukan detail yang barangkali tidak terpikirkan oleh yang lain. Misalnya, kemiripan nama dari buku-buku yang saya baca rasanya memang tidak mudah dilupakan oleh saya. Barangkali juga bagi para pembaca lainnnya. Lalu, mengapa saya membuat tulisan dengan tokoh bernama "Ethan"? Apakah nama itu istimewa dalam hidup saya? Ah, tidak juga, hahaha.
Pada gambar: Ethan Hawke (Aktor, Penulis, Sutradara) |
Inilah dia novel-novel fiksi yang salah satu tokohnya bernama Ethan:
Untuk Ethan di novel ini, saya beri ★✩✩✩✩ bintang.
Karena Ethan di sini hanyalah tokoh pelengkap dan karakternya kurang digali, saya memberikan ★★✩✩✩ bintang untuk pemuda dambaan Sarah itu.
Ethan adalah masa lalu bagi Winona. Ethan mantan kekasih dari gadis tokoh utama yang pekerjaannya sebagai food reviewer itu. Meskipun mereka sudah berpisah, tapi Ethan dan Winona masih menjalin hubungan baik. Mereka bahkan berteman. Dan sepertinya, Ethan masih memiliki keinginan untuk berbaikan dengan Ethan.
Dalam novel ini, ada dua tokoh utama yaitu Aries dan Ethan. Meskipun Ethan banyak dibahas di sini, sayang sekali informasi tentangnya tidak muncul di blurb. Sepertinya, penulis lebih ingin menonjolkan karakter pria satunya, si Pria Rasi Bintang, yakni Aries. Padahal saya sebagai pembaca, lebih suka dengan Ethan ketimbang tokoh utamanya, hahaha. Maklum saja, suka dengan sebuah karakter kan subjektif bentuknya.
Untuk Ethan di The Playlist, saya berikan ★★★✩✩ bintang.
★★★✩✩ bintang untuk Ethan.
Saya memberikan ★★★★✩ bintang untuk Ethan Hall.
Nah, itu dia ulasan saya tentang karakter fiksi bernama Ethan. Sebenarnya masih ada nama Ethan lain yang cukup terkenal, seperti misalnya Ethan Nakamura si anak Nemesis di serial Percy Jackson, dan beberapa Ethan lain yang samar teringat saat sedang menulis ini (tapi saya lupa dari karakter mana).
Apakah kalian pernah menemukan Ethan-Ethan lain di buku yang kalian baca? Atau kalian pernah memikirkan hal yang sama tentang mengingat-ingat nama karakter sama dari buku-buku yang pernah kalian baca? Atau bahkan kalian mau memberi saya rekomendasi nama mana yang musti saya ulas untuk bahan Ngobras Buku lainnya? Silakan tinggalkan di kolom komentar, ya. :)
Postingan ini disertakan dalam #BBIHUT6 Blog Buku Indonesia dengan tema: Serba-serbi Buku atau All About Books, karena yang saya bahas adalah buku-buku dengan karakter bernama Ethan. (Masih masuk dalam tema, kan? ;))
Penderita yang lengah bisa mengira nama Ethan >> Setan :D .. Time Keeper - Mitch Albom bagus nggak kak? Cover lama cantik badasss
ReplyDeleteBuku Mitch Albom selalu baguuus XD Time Keeper juga bagus... pesan moralnya sampai tapi nggak terkesan menggurui. Apalagi, gambaran masa depannya tuh dapat banget (agak2 distopian dikit sih bukunya).
DeleteKenapa Ethan sangat comot-able buat dijadiin nama tokoh novel? Wkwkwk
ReplyDeleteSaranku sih, jangan pakai nama Ethan dulu. Akhir-akhir ini jadi pasaran, wkwkw.
DeleteBegitu membaca ulasan ini, saya langsung search nama Ethan di blogku. Dan hanya Ethan di buku New York After The Rain yang sudah saya kenal. Banyak juga ya nama Ethan dipakai penulis.
ReplyDeleteIya, lumayan banyak. Saya aja cukup kaget waktu membacanya :) Mungkin hanya sedang populer saja, karena nama Ethan cukup keren buat dijadikan nama tokoh utama :)
DeleteEthan di Mitch Albom bikin kesal kak wkwk
ReplyDeleteKalau di New York aku setuju ratingnya 4
Iya, bikin kesel banget, wkwkwk... soalnya gara2 dia kan si Sarah Lemon jadi *spoiler*
DeleteEthan lagi naik daun deh kayak nya
ReplyDeletesepertinya begitu :D
DeleteEthan... jadi inget sama sepupuku. Waktu dia hamil pengen banget nama anaknya nanti Ethan. Eh taunya malah yang keluar cewek. Tapi tetep aja, masih pengen namain anak keduanya nanti Ethan. Hahaha...
ReplyDeleteTerus, namanyajadi Ethania? :)) Semoga anak keduanya nanti cowok :D Kalau di dunia nyata dan sekelilingku, kayaknya masih jarang yang kasih nama Ethan sih, jadi pasti oke banget tuh :)
DeleteWow. Sebanyak itu ya yang pake nama karakter Ethan. Dan Nisa niat banget kumpulin semua buku bernama karakter Ethan. Aku malah kadang lupa nama karakter dari buku yang dibaca.
ReplyDeleteHehehe, karena namanya unik dan kebetulan dalam waktu berdekatan baca novel lokal yang namanya itu, jadi membekas di ingatan. Eh, pas search nama Ethan di blog sendiri, nemu banyak juga :D
Deletemenarik juga yah.. ngebahas banyak nama "ethan" di banyak novel.
ReplyDeleteKepingin bahas nama lain juga kalau nanti ketemu yang menarik :D
DeleteAku sendiri agak kaget banyak nama Ethan di novel lokal, karena ini nama yang emang "bule" banget. Kalau di novel luar sih...banyak, hahahaha. Untuk aktor, kan ada juga Ethan Hawke :)
ReplyDeleteethan nama yang sering dipake
ReplyDeleteharga casing sosis